Tips memotret objek manusia dengan latar belakang pemandangan alam
Kadang kala kita bersama keluarga, teman atau sahabat, serta orang yang kita sayangi pergi ke tempat-tempat wisata pemandangan alam. Dan sudah barang tentu kita akan membawa kamera digital atau kamera saku untuk mendokumentasikan serta mengambil gambar pada saat kita disana. Namun mungkin kita mendapatkan kesulitan untuk mendapatkan gambar yang bagus dengan latar belakang pemandangan yang bagus pula. Nah….berikut ini saya akan mencoba berbagi tips untuk memotret objek manusia dengan latar belakang pemandangan alam, agar gambar yang dihasilkan tidak mengecewakan.
· Pertama, yang harus anda lakukan tentunya adalah membawa kamera saku/digital anda dengan baterai yang sudah di chas penuh…hehe….
· Setelah anda sampai di tempat wisata yang anda tuju, segarkan pikiran anda terlebih dahulu dengan memandangi pemandangan alam tersebut…(agar pikiran anda lebih fress)
· Selanjutnya persiapkanlah kamera saku/digital anda. Anda dapat memilih pengaturan kamera secara otomatis. Namun anda juga bisa berkreasi dengan pengaturan anda sendiri, karena kamera saku/digital juga memungkinkan anda mengatur beberapa pengaturan secara manual.
· Sambil mengotak-atik kamera, anda dapat mengambil gambar pemandangan obyek wisata tersebut tanpa ada objk manusianya dulu. Hal ini dapat anda lakukan sambil melihat-lihat dan membandingkan hasil jepretan anda di kamera.
· Nah…..setelah mendapat pengaturan yang pas dengan kamera anda langkah selanjutnya adalah dengan mencari tempat atau posisi yang tepat untuk mengambil gambar dengan keluarga, teman atau pacar anda.
· Setelah sudah menentukan tempat atau sudut pemotretan, anda dapat langsung menjeprat-jepret sesuka hati anda…dan perhatikan hasilnya pada kamera anda dengan mengklik tombol previewnya.
· Untuk mempercantik hasil foto anda, jangan muluk-muluk menempatkan objek (manusia) di tengah-tengah frame foto, kecuali fotonya berramai-ramai. Gunakanlah tehnik sepertiga frame, yaitu dengan menempatkan objek (manusia) pada sepertiga bagian frame foto, bisa di sebelah kanan atau di sebelah kiri dari frame fotonya. Hal ini akan menimbulkan kesan yang lebih eksotis….
Nah….itulah beberapa tips untuk mendapatkan gambar yang bagus dengan latar belakang pemandangan alam yang bagus pula. Semoga tips ini bermanfaat…jika ada yang salah, saya selaku penulis meminta maaf, karena saya masih dalam proses belajar. Di bawah ini adalah hasil foto saya dengan teman-teman saya, saat kami jalan-jalan ke Bendungan Grokgak.
bagus pemandangannya :-)
BalasHapus